Pada tanggal 13 Mei sampai dengan 5 Desember 2017, Undiksha menjalin kerjasama dengan Bali Floresa Adventure dimana Undiksha menerima kunjungan wisata edukasi yang diselenggarakan di Universitas Pendidikan Ganesha. Program ini dilaksanakan secara rutin. Kunjungan ini memberikan manfaat bagi wisatawan dan mahasiswa yang terlibat. Para wisatawan bisa mendapatkan informasi seputar pendidikan melalui pemaparan materi dan juga mengajukan pertanyaan langsung kepada mahasiswa pendamping. Selain itu, wisatawan mancanegara juga bisa mengetahui budaya yang ada di Bali. Manfaat bagi mahasiswa adalah mereka bisa berinteraksi langsung dengan wisatawan mancanegara dan juga memiliki pengalaman dalam menangani orang asing. Program ini dapat membantu mahasiswa membangun kepercayaan diri mereka, terutama untuk berbicara dengan orang asing. Mahasiswa juga bisa mendapatkan informasi tentang dunia luar yang belum pernah didapatkan sebelumnya dan hal ini berguna bagi mahasiswa yang ingin melanjutkan studi ke luar negeri.